Header Ads

4 Tool Gratis yang Dapat Digunakan untuk Membuat Toko Online

Menjadi seorang pemilik Toko Online membutuhkan banyak perjuangan dan dedikasi dalam menjalankannya. Dan sudah tentu juga bahwa membuat sebuah toko online sukses dengan banyak pembeli bukan sebuah pekerjaan yang bisa dilakukan dalam sekejap mata saja.



Anda membutuhkan waktu berhari-hari bahkan berbulan-bulan untuk membuat sebuah toko online menarik di mata calon pembeli. Ini baru membahas masalah desainnya saja, belum dengan pemilihan produk dan pemasarannya, sudah pasti memerlukan waktu yang cukup lama apalagi jika tidak ditunjang dengan modal yang besar.

Untungnya jaman sekarang sudah banyak sekali tool di Internet yang dapat digunakan untuk membuat pekerjaan anda sebagai owner toko online menjadi lebih mudah. Bahkan banyak diantaranya tidak berbayar alias gratis. 

Berikut akan saya list kan beberapa tool yang bisa anda gunakan, di antaranya adalah sebagai berikut.


1. Wix.com

Beberapa tahun lalu, kalangan pemilik website atau blog sering kali dipusingkan dengan pembuatan website mereka. Dikarenakan beberapa tahun lalu anda harus berkutat dengan yang namanya coding seperti HTML untuk membuat sebuah website yang menarik.


Namun seiring berkembangnya dunia Internet sekarang banyak sekali aplikasi yang mempermudah penggunanya untuk membuat website keren tanpa harus bermain-main dengan coding. Contohnya seperti platform Blogger, Wordpress, dll.

Khusus untuk toko online, ada juga aplikasi yang bisa membantu anda membuat sebuah toko online keren dengan sangat mudah dan salah satu di antara aplikasi-aplikasi pembuat toko online tersebut adalah Wix.com.

Disini anda hanya tinggal mengatur layout template sesuai dengan anda inginkan. Caranya pun hanya seperti menyusun puzzle saja. Sangat mudah dan efisien.

Bukan itu saja, di wix.com ini anda juga dapat mendapat kan sekitar 500 pilihan desain website, beserta pembuatan logo, dan SEO yang terintegrasi. Jadi benar-benar memanjakan anda sebagai pengguna layanan ini. Jika di kemudian hari anda ingin mengupgrade nama toko online anda dengan domain pribadi anda pun bisa melakukan pembeliannya di platform ini.

Berikut beberapa kelebihan dan kekurangan dari website Wix.com ini:

  • Gratis
  • Tidak Perlu Menggunakan Coding
  • Pilihan template/desain mencapai 500 desain
  • Menggunakan HTML5 yang mobile friendly
  • Terintegrasi dengan SEO 
  • Banyak Plugin 
Kekurangannya
  • Pada saat mengedit harus dalam keadaan online (terhubung internet)
  • Tidak memiliki kurs mata uang rupiah.
Jadi tunggu apalagi, segera manfaatkan fasilitas ini untuk membangun toko online gratis ini.
Untuk tutorialnya mungkin bisa anda langsung cek ke google dengan keyword tutorial menggunakan wix.com.



Mailchimp merupakan website yang menyediakan layanan email marketing, dan dapat anda gunakan dalam rangka mendongkrak penjualan di toko online anda.

Di beberapa artikel saya sebelumnya saya pernah membahas tentang kekuatan email marketing sebagai sarana untuk pemasaran toko online sekaligus dapat mendongkrak penjualan. 



Ada baiknya anda membaca sedikit tentang artikel ini untuk mengetahui konsep dari email marketing.

Ada beberapa alasan kenapa saya merekomendasikan MailChimp sebagai sarana dalam melakukan pemasaran via email dan berikut beberapa di antaranya.

Merupakan layanan Gratis.

MailChimp merupakan sarana email marketing yang paling tepat dan saya rekomendasikan jika anda merupakan seorang pemilik toko online yang baru merintis penjualan online. Fasilitas yang anda dapat adalah sekitar 2000 slot email calon customer dan bisa mengirim 12.000 email setiap bulannya , mailchimp merupakan pilihan yang tepat.

Cara Menggunakannya sangat Mudah.

Mail Chimp di desain untuk orang awam, sehingga website ini sangat friendly user dan mudah digunakan oleh siapa saja.

Kaya akan Fitur-fitur

Mailchimp di lengkapi dengan fitur-fitur yang sangat membantu dalam mengkoordinasi email marketing yang anda buat, berikut di antar fitur-fitur tersebut

  • Penjadwalan, anda tinggal mengatur jadwal pengiriman email ke seluruh subcriber anda sesuai dengan waktu yang anda inginkan. Misalnya anda ingin menawarkan diskon di hari Valentine 14 Februari, anda bisa mengatur agar email dikirim tepat pada tanggal tersebut dan jam yang anda inginkan. Tentunya untuk format email bisa anda siapkan beberapa hari sebelumnya.
  • Segmentation, fitur ini dapat anda gunakan untuk mengatur segmen penerima email marketing. Misal untuk produk baju pria dan baju wanita tentu memiliki segmen yang berbeda berdasarkan pada gendernya. Di MailChimp anda bisa mengatur hal tersebut sehingga email anda akan lebih tepat sasaran dan efektif.
  • Reporting, dari fitur ini anda akan melihat berapa email yang anda kirim, berapa email yang dibuka penerima email dan berapa link yang di klik penerima email. Hal ini akan benar-benar sangat membantu penjual toko online untuk menilai seberapa efektifnya email marketing yang dia buat.

Dalam dunia Internet Marketing, angka merupakan sebuah hal yang paling penting. Angka dan Statistik merupakan 2 hal penting penunjang kesuksesan dalam dunia Internet Marketing.

Dari angka dan statistic kita dapat mengetahui seberapa besar perkembangan dari toko online. Dari sini kita bisa menentukan strategi apa yang akan kita lakukan ke depannya.

Untuk angka dan statistic ini anda bisa menggunakan layanan gratis dari google untuk semua webmaster. Dari google analytic anda bisa mengetahui berapa kunjungan ke blog anda perhari. Dari sini anda juga bisa melihat dari mana pengunjung anda berasal berdasarkan data demografi yang di tampilkan google analytic.

Bahkan untuk sekelas layanan gratis, menurut saya layanan google analytic merupakan layanan yang benar-benar lengkap untuk mengetahui data statistik web atau toko online anda. Sehingga strategi anda kedepan bisa berdasarkan data-data statistik yang tampil di dashboard google analytic anda.

Untuk membuat akun ini, anda hanya tinggal menggunakan akun google yang anda punya dan pasang tracking code google analytic ini di website.


4. Canva

Canva adalah salah satu aplikasi gratis yang mempersilahkan semua penggunanya bahkan dengan kemampuan design yang terbatas untuk mendesain sendiri gambar-gambar yang akan di posting di toko online dengan gratis.


keuntungan menggunakan canva:

- mengakses ribuan stock foto, ikon, dan font penulisan

- Menggunakan template baru atau yang sudah ada sebelum nya secara lebih efisien dengan menggunakan tool yang ada.

- Menggunakan template yang sebelumnya sudah ada dan sudah disiapkan untuk penggunaan tertentu, seperti sosial media, toko online dll. Pengguna hanya tinggal mengeditnya sedikit.


Penutup

Demikian lah 4 aplikasi gratis yang bisa membantu anda para penjual toko online yang menurut saya sangat membantu dalam penjualan anda di Internet, sekaligus bisa juga menentukan strategi yang tepat dalam rangka mendongkrak penjualan.

Setelah itu anda tinggal konsisten dalam menjalankan bisnis anda sendiri, karena tanpa itu biasanya toko online tidak akan bertahan lama.

1 komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.